
KUBU RAYA – Suasana heboh melanda Desa Sungai Ambawang Kuala, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya, Minggu (21/9/2025). Sebuah rumah rata dengan tanah setelah sang pemilik nekat membakar kasur akibat cekcok rumah tangga.
Peristiwa tragis ini bermula saat AN (45) bertengkar hebat dengan istrinya, HA (43), sekitar pukul 09.00 WIB. Pertengkaran memanas hingga sang istri memilih pergi ke rumah orang tuanya. Tak lama setelah itu, AN yang terbakar emosi diduga menyulut api ke kasur rumahnya sendiri.
Kasubsi Penmas Aiptu Ade membenarkan peristiwa tersebut. Dari hasil olah TKP, api memang bermula dari kasur yang dibakar, lalu dengan cepat merambat hingga melahap seluruh bangunan beserta isinya. “Api menjalar cepat hingga tak ada satupun isi rumah yang bisa diselamatkan,” ujarnya, Senin (22/9/2025).
Sekitar pukul 11.50 WIB, warga dikejutkan dengan kobaran api besar dari rumah AN. Meski sempat ada upaya menenangkan situasi, amukan api tak terbendung dan menghanguskan rumah korban hanya dalam hitungan menit.
Peristiwa ini sontak viral di media sosial. Banyak warganet menyayangkan aksi nekat tersebut, hanya karena masalah rumah tangga rumah megah ludes terbakar.